Transfer Yang Sudah Resmi Musim Depan

hakim-ziyech-chelsea-logo_1w896388019wl1m3pzolnabs1w.jpg

Walaupun sebagian besar kompetisi sepakbola musim 2019/2020 belum berakhir tapi beberapa pemain sudah resmi pindah ke klib barunya musim depan. Ada pemain yang sudah deal dengan klub barunya di musim dingin lalu dan ada juga pemain yang bebas transfer tetapi sudah menemukan klub barunya musim depan. Siapa saja pemain tersebut?

Hakim Ziyech

Pemain asal Maroko ini sudah resmi menjadi milik Chelsea musim depan setelah Chelsea mentransfer dari Ajax Amsterdam dengan biaya 40 juta Euro.

Dejan Kulusevski

Penyerang asal Swedia yang masih berusia 20 tahun ini resmi menjadi milik Juventus musim depan setelah Juventus membelinya dengan banderol 35 juta Euro dari Parma.

Francisco Trincao

Barcelona resmi mendapatkan penyerang muda asal Portugal musim depan dari Braga dengan biaya 31 juta Euro.

Pedrinho

Pedrinho merupakan pemain muda asal Brazil. Musim depan pemain milik Corinthians ini akan resmi pindah ke Benfica dengan biaya transfer 20 juta Euro.

Andrea Petagna

Striker SPAL ini musim depan akan hengkang ke Napoli musim depan. Mantan pemain muda AC Milan ini digaet dengan biaya 17 juta Euro.

Amir Rrahmani

Pemain Kosovo yang berusia 26 tahun ini musim depan akan menjadi milik Napoli setelah Napoli mentransfer dari Verona dengan biaya 14 juta Euro.

Pedri

Barcelona juga kedatangan pemain baru musim depan yaitu Pedri yang resmi ditransfer oleh Barcelona dari Las Palmas dengan biaya 6,5 juta Euro.

Josep Martinez

Selain Pedri, Las Palmas juga melaporkan pemain lainnya yakni Josep Martinez ke RB Leipzig musim depan dengan biaya transfer 2,5 juta Euro.

Ever Benega

Gelandang asal Argentina ini musim depan bebas transfer karena klubnya saat ini Sevilla tidak memperpanjang kontraknya. Sehingga Benega bergabung dengan klub Timur Tengah Al-Shabab dengan bebas transfer.

Alexander Nubel

Kiper Schalke juga bebas transfer musim depan dan sudah teken kontrak dengan klub barunya yakni Bayern Munchen.

Sumber gambar



0
0
0.000
0 comments