Berbagi Poin

avatar
(Edited)

Kata orang, biar adil sebaiknya bagi sama rata. Namun, ini tidak berlaku dalam dunia olahraga, terutama sepakbola. Berbagi poin, sama saja bermain seri dan tidak signifikan untuk menaikkan posisi di klasemen. Jadi, dalam sepakbola, sebaiknya jangan bagi sama rata, tapi harus menang dengan memperoleh hasil maksimal tiga poin.

A65914B8-2ED7-49FF-ADA5-024E26D8DE56.jpeg
Source

Tetapi, karena bola itu bundar, maka tidak ada yang tahu bagaimana hasil akhir dari sebuah pertandingan. Apakah sebuah klub akan kalah, seri, atau menang? Semuanya ada konsekuensi dengan poin. Tiga poin kalau menang, satu poin apabila bermain seri dan nol poin apabila kalah dari tim lawan.

Dua klub raksasa di Premier League malam ini juga berbagi poin. Mereka terpaksa berbagi satu poin masing-masing, karena mereka bermain seri selama 90 menit pertandingan. Manchester City pasti tidak senang dengan hasil seri ini karena mereka bermain di kandang. Mereka pasti berharap untuk menang atas Liverpool yang dipimpin oleh Pep Guardiola.

Manchester City bermain imbang dengan Liverpool dengan skor 1-1. Seharusnya Manchester City bisa memenangkan laga tersebut, apabila sepakan penalti Kevin De Bruyne tidak gagal. Skor ini cukup bagus untuk kedua tim, karena mereka memang tim kuat di Premier League.



0
0
0.000
2 comments
avatar

that a heated battle I will see

0
0
0.000