Crystal Palace 1-1 Leicester City, Dua Tim Harus Berbagi Poin

WhatsApp Image 2020-12-29 at 21.39.51.jpeg

Untuk ke sekian kalinya Crystal Palace kembali gagal mendulang tiga poin. Setelah di dua laga sebelumnya ditaklukkan oleh Liverpool dan Aston Villa, kini skuad asuhan Roy Hodgson itu ditahan imbang Leicester City meski bermain di hadapan pendukung sendiri di Selhurst Park Stadium.

Padahal tim berjuluk The Eagles itu sempat mencetak gol terlebih dahulu lewat striker andalan mereka, Wilfried Zaha, namun sayangnya Leicester City mampu membalasnya lewat Harvey Barnes. Ini adalah gol ke-8 Barnes di musim ini untuk Leicester City di Liga Inggris.

Laga kedua tim berjalan alot begitu wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan. Kedua tim sama-sama melakukan serangan guna mencari gol pertama, Leicester mendapat peluang emas di menit ke-19 melalui titik putih. Namun sayangnya, Kelechi Iheanacho yang ditunjuk sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik, tendangannya berhasil ditepis kiper Crystal Palace, Vicente
Guaita. Sampai berakhirnya babak pertama tidak ada gol yang tercipta.

Gol baru benar-benar terjadi memasuki babak kedua, tepatnya pada menit ke-58. Mendapat umpan lambung dari Andros Townsend, tanpa mengontrolnya terlebih dahulu Zaha langsung mengarahkan tendangan voli ke arah gawang dan tidak mampu dihalau oleh kiper Leicester, Peter Smeichel.

Nasib buruk dialami Crystal Palace setelah Leicester City berhasil mencetak gol penyama kedudukan menjelang berakhirnya waktu normal babak kedua lewat Harvey Barnes. Bola tendangannya menghujam gawang dan tak mampu diblok oleh Guaita. Kemenangan Crystal Palace pupus di depan mata dan kedua tim harus puas berbagi angka.



0
0
0.000
1 comments
avatar

Congratulations @safwadidi! You have completed the following achievement on the Hive blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You distributed more than 500 upvotes. Your next target is to reach 600 upvotes.

You can view your badges on your board and compare yourself to others in the Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

0
0
0.000